Tips Sukses Mulai Usaha Percetakan Undangan Pernikahan

Asep Zefhy



Bagi yang berminat memulai bisnis atau usaha percetakan undangan, artikel ini akan membahasnya hingga tuntas.

Ketika saya ditanya, apa yang pertama harus disiapkan ketika berniat membuka usaha undangan?

Maka saya akan menjawab, salah satu modal utama yang harus anda miliki saat memulai bisnis undangan pernikahan adalah template undangan. Lalu olah menjadi contoh undangan pernikahan.

Serius…

Template undangan merupakan modal paling penting selain hal lainnya yang harus anda siapkan di awal.

Saya akan membahasnya ini di bawah nanti, maka anda harus membacanya hingga akhir agar benar-benar paham.

Bisnis undangan semakin populer saat ini. Walaupun kita sudah memasuki era digital, namun pada kenyataannya undangan pernikahan fisik masih tetap dibutuhkan bahkan cenderung stabil.

Karena itu jika anda berencana membuka usaha baru percetakan undangan, inilah saatnya yang paling tepat.

Namun bila belum tahu caranya, artikel ini akan memandu anda untuk memulainya. Akan saya bagikan semua langkah-langkahnya dari awal secara detail.

Satu hal,

Yang perlu diketahui adalah bahwa setiap akan memulai sebuah usaha dan apapun itu usahanya, maka anda harus mempelajari banyak hal dengan cara mencari informasi lengkap yang berhubungan sesuai bisnis yang dipilih.

Galilah informasi tentang usaha tersebut sebanyak-banyaknya.

Nah karena pilihan usaha anda saat ini adalah bisnis undangan, informasi di bawah ini harusnya benar-benar bisa dipahami :

  • Prospek dan peluang
  • Modal bisnis
  • Tips sukses, persiapan dan strategi
  • Penyebab kegagalan
  • Antisipasi dan kiat mengatasi kegagalan

Saya akan uraikan satu persatu,

Cara Sukses Membukan Usaha Percetakan Undangan

Pahami dulu peluangnya,



Prospek dan peluang usaha cetak undangan

Ada banyak model undangan yang bisa dibuat, seperti undangan nikah, undangan khitan, undangan pesta, undangan syukuran bahkan undangan ulang tahun.

Surat undangan akan tetap dibutuhkan dan rasanya tidak akan pernah berhenti. Banyak masyarakat yang akan dan selalu mengadakan acara-acara penting atau pesta setiap harinya dan itu pasti memerlukan kartu undangan.

Seperti yang sudah saya katakan di atas bahwa memang saat ini undangan sudah bisa disebar melalui media sosial, namun nyatanya undangan fisik masih tetap saja lebih diminati.

Itu terjadi karena masyarakat masih menganggap undangan fisik tampak lebih sopan saat dibagikan dibanding dengan undangan virtual atau lebih undangan digital.

Yang juga harus anda tahu adalah bahwa pada bulan-bulan tertentu disetiap tahunnya dimana banyak pasangan siap menikah yang sibuk mencari tempat mencetak undangan pernikahan.

Momen dan situasi seperti inilah yang bisa anda manfaatkan dengan membuka (jasa) terima pesanan undangan.

Usaha percetakan undangan bisa menjadi peluang bisnis yang menguntungkan. Bahkan hebatnya lagi, usaha ini bisa dikerjakan dirumah (usaha cetak undangan rumahan).

Jika anda berminat melakukannya, silahkan lanjut membacanya.

Modal usaha undangan

Modal?

Hmm … harusnya sih untuk memproses pesanan undangan tidak perlu modal besar, toh biasanya saat ada job deal, kita sudah dapat DP. Dan uang DP ini bisa kita olah sebagai modal pengerjaannya.

Namun jika yang dimaksud adalah untuk modal buka usaha percetakan undangan secara perfect, tentu saja perlu modal banyak. Paling tidak untuk membeli peralatan dan sewa tempat.

Mungkin detailnya seperti ini :

  1. Sewa tempat
  2. Peralatan komputer dan perlengkapannya
  3. Alat sablon, Printer atau mesin cetak (digital dan offset)

Perlu modal yang tidak sedikit, bisa puluhan bahkan ratusan juta.

Sayangnya, tidak banyak orang yang mampu menyiapkan modal awal sebanyak itu. Apalagi sebagai pemula misalnya.

Yang saya lakukan adalah membuat atau membeli template undangan dan menyiapkan menjadi banyak contoh undangan. Itulah modal yang saya keluarkan.

Selain tidak membutuhkan modal yang besar, bisnis ini sebenarnya bisa menjadi usaha undangan rumahan sampingan anda.
Asik kan?

Jadi sebagai pemain baru, kita tidak harus dulu punya tempat yang ideal, mesin cetak atau peralatan lengkap lainnya. Cukup dengan modal yang sangat murah, kita sudah bisa memulai usaha.

Simak ini,

Melihat begitu pesatnya dunia percetakan yang ada sekarang, seakan semuanya dibuat serba mudah.

Hadirnya mesin-mesin cetak offset yang semakin canggih, teknologi digital printing yang kini kian populer, bahkan dengan hadirnya percetakan online yang telah benar-benar merubah pemikiran tentang rumitnya bermain cetakan menjadi terasa begitu mudah.

Rasanya semua kemudahan ini sangat pas dengan niat anda yang ingin membuka usaha undangan pernikahan.

Tapi ini yang harus juga diingat,

Selain uang sebagai modal utamanya, niat dan kesungguhan adalah yang terpenting. Karena tanpa itu, mustahil semua bisa terwujud dengan sukses.

Untuk lebih lengkapnya akan saya uraikan di bawah ini.

Tips sukses, persiapan dan strategi

Inilah beberapa persiapan, strategi hingga tips bagaimana cara memulai, mengelola dan menjalankan usaha undangan ini sehingga menjadi sukses.

Perhatikan 3 hal ini,

  • Percetakan
  • Desain Grafis
  • Finishing

Tidak harus ahli. Paling tidak, anda sudah mengenal dan sedikit mengerti tentang desain, mesin cetak, digital print, jenis kertas undangan serta komposisi warna pada cetakan.

usaha percetakan undangan

Bayangkan jika anda awam mengenai dunia percetakan. Atau bahkan buta dengan desain grafis.

Ini akan menjadi kendala di kemudian hari. Pelanggan akan meragukan kemampuan anda.

Dan akhirnya, mereka tidak akan memilih anda.

Walaupun bisa saja misalnya anda melibatkan orang lain dalam mengelolanya, namun tentu saja ini kurang baik mengingat ada tambahan biaya yang harus dikeluarkan untuk membayar orang.

Untuk usaha yang masih baru, hindari hal tersebut.

Lalu siapkan beberapa keperluan di bawah ini :

Peralatan

usaha undangan

Peralatan disini adalah berupa perangkat pendukung usaha undangan, misalnya:

  • Komputer/Laptop
  • Printer
  • Contoh-contoh undangan
  • Internet

Komputer/Laptop

Perangkat komputer merupakan satu bagian paling penting yang wajib anda punya.

Walaupun anda tidak ahli dalam grafis desain, paling tidak mampu sedikit mengoperasikan misalnya untuk membuka file, mengedit gambar atau tulisan serta menerima dan mengirim email melalui komputer.

Hal ini tentu saja penting ketika nanti klien memberikan file undangan atau saat anda mengirimkan sample desain undangan pernikahan.

Biasanya file-file tersebut bisa berbentuk JPG, PNG, PDF, AI, CorelDraw, dll.

Karena itu, ada baiknya pada komputer anda telah terinstal beberapa software desain grafis yang berguna untuk membuka file-file tersebut.

Spek komputer juga harus disesuaikan.

Printer

Walaupun printer bukan perangkat yang wajib, namun tidak ada salahnya jika printer bisa menjadi pelengkap.

Hal ini bisa berguna ketika membuat contoh undangan sebagai dummy untuk cetak.

Sangat disarankan menggunakan printer laser color untuk mempermudah pencarian warna saat mendesain undangan. Sehingga warna pada monitor tidak akan jauh berbeda dengan hasil print dan hasil cetakan nanti.

Template desain dan contoh-contoh undangan/ Katalog

Sudah dua kali saya katakan di awal, bahwa tempate dan contoh undangan merupakan bagian terpenting.

Tanpa yang lainnya pun, sebenarnya anda sudah bisa menjalankan bisnis undangan di rumah,atau di tempat kontrakan.

Sesederhana itu.

Dengan template desain yang anda punya, anda sudah bisa membuat beberapa contoh undangan/katalog dari mulai undangan murah, undangan unik, undangan elegan dan contoh undangan pernikahan custom.

Tentu saja dengan adanya contoh undangan bisa memudahkan nanti ketika ada orang yang memesan kartu undangan.

Klien akan mudah memilih dan mempertimbangkan, undangan mana yang sekiranya cocok. Baik dari sisi desain maupun cocok dengan harga yang ditawarkan.

Jadi pastikan anda memiliki template undangan sebelum memulai usaha. Ada banyak template dijual di luaran sana, dan anda tinggal mengolahnya saja sehingga menjadi sample undangan yang bisa langsung anda tawarkan ke clien.

Butuh Template Undangan Premium ?

Bagi Anda yang menginginkan template undangan berkualitas, inilah waktu yang tepat untuk upgrade ke level yang lebih tinggi.

Internet

Di era yang serba digital ini, sepertinya internet menjadi satu bagian yang sulit dipisahkan dari keseharian kita.

Hampir semua orang hari ini, menggunakan internet. Baik hanya untuk sekedar chatting di medsos, browsing di internet bahkan untuk keperluan bisnis.

Nah saya berpikir bahwa untuk memulai usaha undangan, internet akan kita libatkan dalam usaha mempromosikan bisnis undangan ini secara online.

Atau,

Anda juga lebih mudah dalam berkirim file bahkan dengan ukuran besarpun. Karena itulah, butuh internet dalam bisnis undangan ini.

Tentang promosi usaha undangan, akan saya bahas nanti di bawah.

Penataan Ruang di Rumah

cara memulai bisnis undangan

Ketika semua alat-alat yang dibutuhkan sudah siap, tempat adalah satu hal yang perlu selanjutnya anda siapkan.

Karena dari awal telah dijelaskan bahwa anda akan memulai usaha percetakan undangan di rumah, tentu saja maksud saya adalah penataan sebuah ruangan di dalam rumah anda.

Untuk apa?

Begini,

Saya berasumsi, satu hari anda akan mendapatkan pelanggan pertama. Dan bisa jadi beberapa hari ke depannya akan lebih banyak orang-orang yang memesan undangan dan mereka semua datang langsung ke tempat/rumah anda.

Lalu, bagaimana mungkin mereka mau datang jika anda sendiri tidak menyiapkan tempat untuk mereka.

Tempat yang layak untuk tamu.

Paling tidak, siapkan ruangan dengan meja serta kursi yang cukup untuk 2-3 orang tamu.

Pastikan semua peralatan seperti di poin pertama tadi seperti komputer/laptop, printer, contoh undangan/katalog dan internet diposisikan dengan baik layaknya di sebuah kantor.

Kalau mungkin, pajang semua contoh-contoh undangan dengan rapih dan terlihat menawan pada rak atau lemari/etalase kaca.

Buat semuanya mudah dilihat dan dijangkau klien saat datang berkunjung.

Strategi

strategi usaha percetakan undangan

Karena tidak semua proses pengerjaan undangan bisa dilakukan sendiri, maka butuh keterlibatan orang lain atau perusahaan lain dalam hal ini.

Inilah strategi bisnis percetakan undangan yang saya maksud.

Ada beberapa tahap dalam pembuatan undangan, dimulai dari desain, proof, cetak dan finishing.

Nah semuanya bisa jadi dikerjakan di tempat yang berbeda.

Dan inilah yang harus anda lakukan:

Menggandeng Desainer Grafis

Mungkin anda bukan ahli dibidang desain grafis, pendekatan terhadap satu orang atau lebih desainer grafis adalah penting.

Anda bisa meminta bantuan mereka dalam membuat desain undangan yang dipesan klien.

Bangun kedekatan antara dengan orang desain tersebut supaya pekerjaan anda jadi lebih mudah dan lancar.

Biasanya ada beberapa pelanggan yang menginginkan hasil desain yang sempurna.  Dan itu sangat menguras waktu dan pikiran.

Tanpa desainer yang handal dan sabar, semua itu akan sulit dikerjakan. Kedekatan anda dengan desainer adalah salah satu cara terbaik.

Pastikan bahwa anda sudah mempunyai partner desain grafis.

Memilih Tempat Digital Printing

Setelah ACC desain, biasanya klien meminta untuk proofing undangan sebelum naik cetak.

Hal ini dilakukan untuk melihat hasil undangan apakah sudah sesuai yang diminta atau belum.

Tahap ini biasanya memakan waktu lebih lama karena sering kali ada beberapa koreksian.

Karena biaya cetak offset lebih mahal, proofing undangan diakali dengan menggunakan mesin digital printing. Namun cetak yang dihasilkan dari digital printing tidak berbeda jauh dari hasil cetak offset sehingga saat pencetakan nanti hasil proofing ini yang dijadikan patokan cetak offset.

Karena ada begitu banyak tempat digital printing saat ini, maka memilih tempat yang tepat merupakan tugas anda guna mempermudah bisnis percetakan undangan anda nanti.

4 kriteria tempat digital printing yang harus dipertimbangkan:

  • Mesin digital printing baru (mesin dengan teknologi terbaru biasanya hasil cetak lebih akurat dan bagus)
  • Hasil/Kualitas cetak terjamin
  • Pelayanan yang ramah dan cepat
  • Harga relatif murah

Menemukan Percetakan (Cetak Offset) Terbaik

Sama halnya dengan tempat digital printing, menemukan tempat percetakan (mesin cetak undangan) yang tepat adalah salah satu strategi dalam menyiapkan usaha percetakan undangan yang akan anda bangun.

Untuk mendapatkan hasil cetak undangan yang baik tentu saja dibutuhkan sebuah tempat percetakan yang lengkap dengan mesin-mesin yang bagus dan operator cetak yang handal.

Walau sekarang ada begitu banyak percetakan, namun belum tentu semuanya berkualitas baik.

Karena itu, perhatikan percetakan dengan beberapa hal berikut :

  • Kelengkapan alat-alat cetak (mesin potong, mesin lipat, mesin cetak)
  • Operator mesin yang handal dan berpengalaman
  • Kecepatan dan ketepatan waktu

Tempat Finishing

Ada beberapa jenis undangan yang membutuhkan finishing khusus.

Misalnya model undangan hard cover yang pastinya butuh seorang ahli dalam finishingnya.

Anda tidak mungkin melakukannya sendiri.

Karena itu, carilah tempat finishing yang terpercaya yang bisa memudahkan pekerjaan finishing undangan anda nanti.

Itulah beberapa persiapan dan strategi kerja sebelum anda memulai usaha percetakan undangan.

Promosi

promosi usaha percetakan undangan pernikahan

Usaha tanpa promosi akan sulit berkembang.

Termasuk bila usaha percetakan undangan anda tidak dipromosikan, maka tidak akan pernah ada orang yang mengetahui keberadaannya.

Percuma saja.

Promosikan segera usaha anda saat bisnis baru dimulai.

Perlengkapan sudah ada, tempat juga sudah ada.. Kini saatnya untuk memberitahu orang-orang tentang keberadaan usaha baru undangan anda.

Caranya?

Ada 2 cara promosi yang populer.

  1. Cara promosi offline
  2. Cara promosi online

Cara Promosi Offline

Promosi offline adalah satu upaya mempromosikan atau memberitahukan sebuah produk, usaha atau apapun secara langsung ke khalayak ramai. Media ini bisa menjadi alatnya:

1. Banner

Gunakan banner sebagai alat promosi paling mudah. Cantumkan tulisan yang jelas mengenai usaha anda.

Pasang banner di tempat usaha atau di rumah dan pastikan banner bisa mudah dilihat oleh siapapun orang yang lewat disekitar tempat usaha.

2. Brosur

Selain banner, brosur juga bisa membantu usaha anda dikenal banyak orang.

Segera cetak brosur dan bagikan di tempat-tempat keramaian dimana ada banyak orang berkumpul.

Cara ini terbilang bagus sebagai upaya untuk mempromosikan usaha.

3. Kartu nama

Menyiapkan kartu nama untuk keperluan promosi usaha percetakan undangan merupakan langkah yang tepat.

Simpan kartu nama di meja ruangan kerja.

Jadi bila ada pelanggan datang, anda bisa memberikannya.

Juga bisa membagi-bagikan kartu nama ke teman atau keluarga agar mereka tahu keberadaan usaha anda.

Cara promosi online

Tentu saja, promosi online adalah cara mempromosikan produk atau usaha yang dilakukan melalui media online, seperti halnya lewat media sosial, website atau dengan memanfaatkan google bisnisku.

Saya coba jelaskan satu persatu.

1. Media sosial

Dengan media sosial, bisa lebih mudah memberitahukan usaha percetakn undangan anda ke teman-teman.

Jangkau mereka dengan bahasa dan tulisan yang menarik.

Contoh undangan yang keren bisa dibagikan pada tulisan anda di media sosial. Buatlah orang-orang tertarik.

Manfaatkan media sosial seperti Facebook, Twitter, Google+, Pinteres dan lainnya dalam mempromosikan usaha baru.

2. Website

Membuat website untuk promosi bisnis bisa menjadi satu alternatif.

Melalui website, anda bisa menjelaskan tentang usaha cetak undangan anda.

Seperti pada website yang sedang dibaca ini, selain karena hobi saya menulis, saya membuatnya juga sebagai ajang promosi usaha undangan yang coba saya bangun.

Buatlah website/blog yang berkualitas agar pelanggan percaya akan keberadaan usaha undangan anda.

Bila berminat, anda bisa mulai dengan membuat blog gratis sebelum akhirnya menggunakan platform berbayar.

Ada banyak panduan membuat blog di internet yang bisa anda ikuti.

Jika tertarik untuk membuat website profesional, hal yang paling penting adalah persiapan nama domain sekaligus web hosting yang baik untuk keperluan situs usaha percetakan undangan anda.

Namun kalau ingin lebih praktis, anda bisa langsung mencari jasa pembuatan website berbayar untuk promosi usaha percetakan undangan baru anda.

Atau, saya bisa membantu membuatkannya untuk anda. Silahkan kontak saya.

3. Google My Bussines

Google bisnisku merupakan fitur gratis yang mudah digunakan oleh bisnis atau organisasi untuk mengelola kehadiran online mereka di Google.

Jika usaha undangan yang dibangun ingin ditemukan orang di internet, Google bisnisku bisa menjadi solusi.

Anda bisa mendaftarkan usaha ini sesegera mungkin.

Ada beberapa manfaat yang bisa didapatkan dari Google bisnisku dan saya pikir akan sangat membantu dalam membangun usaha percetakan undangan anda.

Bukan hanya pelanggan yang bisa didapatkan, namun usaha anda akan mulai dikenal di Google.

Untuk mengelola Google My Bussines, silahkan browsing dengan kata kunci “cara promosi usaha gratis”

Action

cara mulai usaha cetak undangan

Ini adalah langkah terakhir bagaimana cara memulai usaha percetakan undangan.

Setelah semuanya dilakukan, anda hanya tinggal menyiapkan diri ketika pelanggan datang. Mereka datang bisa jadi karena melihat banner yang dipasang atau karena promosi online anda.

Itu tidak lagi penting.

Yang paling penting adalah bagaimana melakukan pekerjaan ini dengan sebaik mungkin, yaitu memproses setiap kali anda mendapat pesanan undangan.

Buatlah pelanggan puas dengan hasil kerja anda sehingga mereka akan sukarela merekomendasikan usaha undangan anda ke teman dan kerabatnya.

Satu hal yang harus diingat:

Untuk menjaga usaha anda tetap aman dan bisa berkembang, mintalah DP minimal 50% dari total biaya yang diterima dari setiap orderan.

Hal ini akan berdampak baik bagi kelangsungan usaha undangan yang sedang dibangun.

Penyebab kegagalan bisnis kartu undangan



Menunggu pelanggan tanpa adanya upaya promosi

Kebanyakan orang yang gagal dalam usaha adalah mereka yang hanya berdiam diri menunggu pelanggan datang tanpa adanya upaya memberitahu/promosi tentang usaha mereka.

Untuk itu, jangan pernah lakukan hal tersebut. Belajarlah untuk selalu menjemput bola.

Seperti yang telah dijelaskan di atas tadi, bahwa promosi merupakan bagian penting akan kelangsungan sebuah usaha.

Tidak konsisten

Setiap usaha pasti ada proses.

Dalam hal ini kesabaran sangat dibutuhkan. Jangan mudah mengeluh dan putus asa. Selalu belajar dari setiap kesalahan dan evaluasi.

Biasanya dalam 6 bulan pertama, usaha dirasakan masih sepi dan orderan pun hanya sedikit.

Jika anda menjalankannya dengan konsisten, bukan tidak mungkin usaha percetakan undangan yang dirintis akan tumbuh berkembang menjadi besar.

Kurang kreatif

Bisnis undangan merupakan pekerjaan yang membutuhkan kreatifitas tinggi.

Teknologi yang ada sekarang bisa menjadi salah satu yang bisa dimanfaatkan dalam mengembangkan kreatifitas anda.

Anda bisa membuat sample-sample undangan yang unik sehingga membuat pelanggan tertarik dan pada akhirnya memesan undangan kepada anda.

Kreatifitas seperti itulah yang diharapkan dalam membangun usaha.

Beberapa tips di bawah ini mungkin menjadi penting dan jadi motivasi usaha anda.

Antisipasi dan kiat mengatasi kegagalan

Fokus

Fokus pada suatu usaha adalah salah satu cara sukses dalam membangun bisnis.

Jika sekarang fokus usaha anda adalah percetakan undangan, maka fokuslah disana. Pelajari dan dalami semua hal yang berkaitan dengan cetakan undangan.

Itu lebih baik daripada anda memikirkan beberapa cabang usaha lainnya.

Kebanyakan yang mempunyai beberapa cabang usaha akan sulit berkembang jika dibandingkan dengan yang fokus dengan satu bidang usaha saja.

Manfaatkan teknologi

Di era digital ini, semua hal sulit bisa dibuat menjadi lebih mudah. Itu karena teknologi.

Seandainya anda menyia-nyiakan teknologi dan tidak mengikuti perkembangannya, anda akan segera ditinggalkan semua pelanggan.

Teknologi informasi memberi kita pelajaran untuk lebih terbuka dalam banyak hal.

Sebagai contoh, jika pelaku usaha memiliki produk sebuah kerajinan tangan yang unik, untuk menjaring lebih banyak pelanggan bisa memanfaatkan layanan marketplace online seperti; EleveniaKaskus FJBOLX TokobagusBukaLapak, hingga CraftLine.

Itulah pentingnya teknologi untuk membangun dan mengembangkan usaha. Maka, manfaatkan kesempatan tersebut.

Itulah yang dapat saya uraikan tentang cara memulai usaha percetakan undangan berikut beberapa tips suksesnya.

(Sumber gambar : www.google.co.id)



Bagikan:

Asep Zefhy

“Seorang penikmat senja“

Tags

Baca Juga

4 thoughts on “Tips Sukses Mulai Usaha Percetakan Undangan Pernikahan”

Leave a Comment